DPRD Buton Utara Konsultasi ke PPS Kendari, Dorong Akses Pendidikan Anak Nelayan dan Penguatan Sektor Perikanan

Ketua DPRD Buton Utara, Hasrianti Ali, ST., M.Si (tengah) dan wakil ketua II DPRD Buton Utara, Fatriah, S.Pd (kiri) saat menerima cendera mata dari Kepala PPS Kendari (kanan).

KENDARI, Matabuton.com-Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Buton Utara melakukan kunjungan kerja ke Kantor Pelabuhan Perikanan Samudera (PPS) Kendari pada Jumat, 23 Januari 2026. Kunjungan ini bertujuan untuk berkonsultasi dan berkoordinasi terkait pengembangan sektor kelautan dan perikanan di Kabupaten Buton Utara.

Foto bersama anggota DPRD Buton Utara dengan pegawai PPS Kandari. [Sumber dok: Facebook Fatriah Riang].
Rombongan DPRD Kabupaten Buton Utara diterima langsung oleh Kepala PPS Kendari. Hal tersebut disampaikan oleh Wakil Ketua II DPRD Buton Utara, Fatriah, melalui akun Facebook pribadinya, Fatriah Riang.

“Jumat 23 Januari 2026 Kami Berkesempatan untuk Konsultasi & Koordinasi di PPS Kendari yg di terima Langsung Oleh Kepala PPSK,” tulis Fatriah, Jumat (23/1/2026).

Kepala PPS Kendari saat menerima kunjungan DPRD kabupaten Buton Utara di Kantornya. [Sumber dok: Facebook Fatriah Riang].
Dalam kunjungan tersebut, DPRD Buton Utara menyampaikan sejumlah aspirasi strategis, salah satunya terkait peluang pendidikan bagi anak-anak nelayan di Kabupaten Buton Utara untuk melanjutkan studi di Politeknik Kelautan dan Perikanan.

“Banyak Hal yg di sampaikan salah satunya adalah Kesempatan Kepada Anak-anak Nelayan Untuk Study di Poltek Kelautan dan Perikanan dengan Beberapa Persyaratan Yaitu Org Tua Sbg Nelayan dan Memiliki Kartu KUSUKA,” ungkapnya.

Selain mendorong peningkatan kualitas sumber daya manusia melalui pendidikan, DPRD Buton Utara juga membahas penguatan sarana dan prasarana perikanan, termasuk dukungan alat tangkap bagi nelayan.

Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Buton Utara itu juga menyinggung berbagai isu penting lainnya yang berkaitan langsung dengan kesejahteraan nelayan dan potensi kelautan daerah.

“Selain Itu juga mengenai Pelabuhan Perikanan yang ada di Buton Utara, Bantuan Alat Tangkap, Peluang Ekspor Hasil Laut dan lain-lain,” ujarnya.

Melalui konsultasi dan koordinasi ini, DPRD Kabupaten Buton Utara berharap terjalin sinergi yang lebih kuat antara pemerintah daerah dan PPS Kendari, guna mendorong kemajuan sektor perikanan, peningkatan kesejahteraan nelayan, serta optimalisasi potensi kelautan di Buton Utara. (Ads).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *