Polres Buton Utara Gelar Apel Pasukan Operasi Ketupat 2024 untuk Pengamanan Mudik dan Idul Fitri

Kapolres Buton Utara saat membacakan amanat Kapolri.

BURANGA,Matabuton.com-Polres Buton Utara menggelar Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat 2024 di halaman Makopolres Butur pada 3 April 2024. Apel ini merupakan bagian dari rangkaian apel serentak yang dilakukan di seluruh Indonesia.

Apel tersebut dipimpin oleh Bupati Buton Utara, Drs. H. Muh. Ridwan Zakariah, yang didampingi oleh Kapolres Butur, A.K.B.P. Herman Setiadi.

Dalam amanatnya, Kapolres Butur menyampaikan bahwa apel gelar pasukan ini merupakan pengecekan akhir kesiapan pelaksanaan Operasi Ketupat 2024. Operasi ini sebagai komitmen nyata sinergisitas TNI-Polri dengan stakeholder terkait dalam rangka pengamanan mudik dan perayaan hari raya Idul Fitri 1445 H.

Herman juga menyebutkan bahwa berdasarkan survei Indikator, kepuasan masyarakat atas penyelenggaraan dan penanganan arus mudik tahun 2023 mencapai 89,5%, meningkat 15,7% dibandingkan tahun 2022. Hal ini merupakan apresiasi atas kerja keras bersama yang harus dipertahankan dan ditingkatkan dalam pengamanan arus mudik dan balik tahun ini.

“Operasi Ketupat 2024 melibatkan 155.165 personel selama 13 hari dari tanggal 4 – 16 April 2024. Operasi ini telah diawali dengan KRYD tanggal 28 Maret sampai 3 April 2024 dan akan dilanjutkan pasca operasi tanggal 17 sampai 23 April 2024,” kata Kapolres Butur saat membacakan amanat Kapolri.

Dalam operasi ini, telah dipersiapkan 5.784 pos, yang terdiri dari 3.772 pos pengamanan, 1.532 pos pelayanan, dan 480 pos terpadu. Pos-pos ini bertujuan untuk memberikan pelayanan prima dan pengamanan optimal, terutama pada jalur-jalur rawan seperti kemacetan, kecelakaan, kriminalitas, dan bencana alam, serta di pusat-pusat keramaian.

Untuk menjawab tantangan pengamanan mudik yang besar ini, Herman mengimbau kepada masyarakat untuk mudik lebih awal. Presiden Joko Widodo juga menekankan bahwa mudik tahun ini akan sangat besar, dengan kenaikan 56% dibandingkan tahun sebelumnya.

Dalam rangka mendukung keamanan, keselamatan, ketertiban, kelancaran, dan kenyamanan arus lalu lintas, Polri bersama dengan Kementerian Perhubungan dan Kementerian PUPR mengeluarkan Surat Keputusan Bersama tentang Pengaturan Lalu Lintas Jalan serta Penyeberangan Selama Masa Arus Mudik dan Arus Balik Angkutan Lebaran 2024/1445 H.

Operasi Ketupat 2024 juga melibatkan berbagai stakeholder terkait, seperti TNI, Kementerian terkait, BNPB, BMKG, Basarnas, Pertamina, Jasa Raharja, Jasa Marga, Satpol PP, Dinas Perhubungan, Dinas Kesehatan, dan Mitra Kamtibmas lainnya. Sinergisitas seluruh stakeholder terkait diharapkan menjadi kunci utama keberhasilan pengamanan Hari Raya Idul Fitri tahun ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *