BUTUR  

Pemkab Butur Salurkan Bantuan CPP 2023

BURANGA,Matabuton.com-Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Buton Utara (Butur) mulai menyalurkan bantuan pangan bagi 7.007 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang tersebar di enam Kecamatan Se-kabupaten Butur.

Penyaluran bantuan pangan ini merupakan bagian dari program Cadangan Pangan Pemerintah (CPP) serta menindaklanjuti Surat Kepala Badan Pangan Nasional Nomor 82/TS.03.03/K/3/2023 Tanggal 24 Maret 2023 perihal Penyaluran CPP (Cadangan Pangan Pemerintah) dalam rangka Pemberian Bantuan Pangan.

Bupati Buton Utara, Dr. H. Muhammad Ridwan Zakariah didampingi Wakil Bupati Butur Ahali dan Sekretaris Daerah Butur Muhammad Hardhy Muslim, Kapolres Butur AKBP Herman Setiadi meluncurkan dimulainya penyaluran bantuan CPP di tandai dengan pemberian secara simbolis 10 Kilogram beras kepada perwakilan KPM dari Desa dan Kelurahan, berlangsung di Aula Bappeda. Sabtu, 8 April 2023

Dalam sambutannya, Ridwan Zakariah mengungkapkan, bahwa penyaluran bantuan CPP ini merupakan bentuk kepedulian dan perhatian pemerintah terhadap masyarakat yang menghadapi kerawanan pangan, dengan tujuan mengurangi beban pengeluaran bagi penerima bantuan.

Dengan kepedulian tersebut, pemerintah telah membantu 7007 keluarga, saudara-saudara kita yang membutuhkan

“Terlebih di bulan Ramadhan, penyaluran bantuan ini sangat tepat dan tentunya ini sedikit dapat mengurangi beban masyarakat” Ucap Ridwan Zakariah.

Selanjutnya, “Barang siapa memberi kemudahan kepada orang yang berada dalam kesulitan, maka Allah akan memberikan kemudahan di dunia dan akhirat” jelas Ridwan saat mengutip sabda Rasulullah SAW dalam Hadits Muslim.

Terakhir Bupati Butur menginstruksikan kepada seluruh OPD terkait, para Camat, Lurah dan Kepala Desa untuk mengambil langkah strategis agar bantuan secepat mungkin tiba kepada penerima manfaat sesuai target yang telah ditentukan.

Selain itu, Plt. Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Hasanun menjelaskan hasil keputusan Kepala Badan Pangan Nasional bahwa Alokasi Penyaluran Cadangan Pangan Pemerintah (CPP) Penerima Bantuan Pangan di Wilayah Kabupaten Buton Utara berupa beras diperuntukkan sebanyak 7.007 KPM.

Bantuan Pangan tersebut, akan disalurkan di 6 (enam) kecamatan di Kabupaten Butur dengan rincian sebagai berikut:

1. Kecamatan Bonegunu dengan jumlah sebanyak 1.098 KPM

2. Kecamatan Kambowa dengan jumlah penerima sebanyak 917 KPM

3. Kecamatan Kulisusu dengan jumlah penerima sebanyak 2.165 KPM.

4. Kecamatan Kulisusu Barat dengan jumlah penerima sebanyak 930 KPM

5. Kecamatan Kulisusu Utara dengan jumlah penerima sebanyak 1.030 KPM

6. Kecamatan Wakorumba Utara dengan jumlah penerima sebanyak 867 KPM

Adapun jumlah bantuan yang diberikan sebanyak 10 kilogram setiap KPM dengan alokasi 3 bulan terhitung mulai bulan Maret sampai dengan Mei 2023 melalui Kantor Pos dan Giro

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *